Seperti dilansir Motor1, BMW iX3 kabarnya akan menggunakan baterai 74-kWh yang dapat menempuh jarak hingga 440 kilometer dengan sekali pengisian daya. Untuk tenaganya, kendaraan ramah lingkungan ini akan disematkan sistem powertrain elektrik generasi kelima BMW eDrive yang mampu menghasilkan tenaga hingga 286 tenaga kuda atau setara dengan 210 kilowatt dan torsi 400 newton meter. Walau tak ada laporan terkait penggerak roda BMW iX3, kabar yang beredar menyebut motor listrik hanya akan menggerakkan bagian belakang. Namun tak menutup kemungkinan adanya varian all-wheel-drive.
Konsumsi Daya
Tak hanya itu, salah satu yang dibanggakan BMW ialah konsumsi daya mobil kurang dari 20 kWh per 62 mil (20 kWh per 100 kilometer), sehingga penggunaan paket baterai kompak bisa bekerja dengan baik. Dengan peluncuran iX3, seri ini merupakan model pertama BMW yang tersedia dengan pilihan mesin bensin, diesel konvensional, plug-in hybrid, dan listrik murni.
Sumber : https://www.liputan6.com/otomotif/read/4142557/nissan-leaf-2020-semakin-canggih-ini-bocorannya
Tidak ada komentar:
Posting Komentar